Cari Solusi Tekan Maraknya Narkoba, Ansor Kokop Gelar Diskusi Publik

Bangkalan – Turut perihatin terhadap dampak bahaya kekerasan seksual dan pergaulan bebas serta peredaran narkotika, Organisasi Kepemudaan (OKP) se Kecamatan Kokop Bangkalan, yang dimotori oleh Pimpinan Anak Cabang (PAC) GP Ansor menggelar diskusi publik, Senin, 20 Juni 2016. Diskusi diikuti ratusan pemuda.

“Kegiatan ini sebagai bentuk komitmen para pemuda khususnya pemuda di Kecamatan Kokop,” kata Syafi’i, ketua Pimpinan Anak Cabang (PAC) GP Ansor Kecamatan Kokop.

Ia menjelaskan, dalam kegitan tersebut agar para pemuda sebagai generasi Bangsa agar selalu berperan aktif dan mengajak seluruh elemen masyarakat bahu membahu dalam membangun lingkungan dan pergaulan yang sehat.

“Kami sangat perihatin atas maraknya kasus yang sudah menjerumuskan generasi penerus bangsa seperti kekerasan seksual dan pergaulan bebas serta peredaran narkotika,” ungkapnya.

Syafi’i menambahkan, kasus-kasus yang menjerumuskan generasi muda bangsa sudah mengakar ke desa-desa sehingga perlunya peran aktif dari pada pemuda.

“Kami akan terus perupaya semaksimal mungkin mensosialisasikan ke masyarakat akan bahayanya narkotika dan bahayanya pergaulan bebas ini,” pungkasnya. (mam/hay)

Terkait

Daerah Lainnya

SantriNews Network